Langsung ke konten utama

Pagar Minimalis Menjadikan Pagar Rumah Memiliki Model Dan Desain Minimalis Menjadi Konsep Yang Lebih Modern

Konten [Tampil]
    Pagar Minimalis Besi

    Model pagar minimalis akan menjadikan tampilan rumah Anda akan semakin ideal. Nyatanya pagar rumah kini menjadi salah satu bagian penting dari estetika eksterior rumah.

    Pagar merupakan struktur tegak yang dirancang untuk keamanan bangunan yang berfungsi sebagai pembatas halaman rumah, melindungi dari pandangan luar atau pencuri, serta serangan dari hewan liar.
    Kini, sudah banyak tersedia berbagai pilihan material, bentuk dan desain pagar yang bisa menghadirkan model pagar minimalis untuk bangunan Anda. 

    Bahan pembuatan pagar memang harus teruji dan berkualitas karena ini menjadi perlindungan luar rumah atau bangunan. Namun, kuat saja tidak cukup. Saat ini, desain pagar tersedia berbagai macam untuk mempercantik tampilan luar bangunan. 

    Untuk itu, jika Anda sedang mencari ide model pagar yang tidak biasa, berikut beberapa pagar minimalis yang bisa menjadi referensi Anda.

    Pagar Minimalis Terbaru

    Pagar Minimalis Terbaru
    rumah.com

    Pagar minimalis terbaru ini memiliki gaya kontemporer yang erat kaitannya dengan pola geometris seperti persegi, lingkaran, lingkaran, dan lainnya. Pola-pola ini bisa diaplikasikan pada pagar minimalis. Pagar gaya kontemporer ini juga biasanya menggunakan bahan-bahan yang mudah dibentuk seperti besi, alumunium, dan lainnya. Agar terlihat lebih kontemporer Anda bisa gunakan warna yang netral dan senada.

    Pagar Minimalis 2022

    Pagar Minimalis 2022
    dekadeko.com

    Material apapun bisa Anda terapkan dalam konsep pagar lipat ini. Entah itu besi, kayu, bambu, dan lainnya. Hanya saja, idealnya pintu pagar lipat ini sangat cocok digunakan untuk rumah yang halamannya cukup luas. Jika Anda memiliki rumah dengan halaman terbatas, sebaiknya Anda menggunakan sistem pagar geser/slide.

    Model Pagar Minimalis

    Model Pagar Minimalis
    rumah123.com

    Pagar minimalis merupakan model yang sudah jadi tren dari sejak lama. Terdapat banyak pilihan pagar minimalis yang bisa direkomendasikan misalnya saja pagar lipat, pagar laser cut, pagar dari batu alam, pagar zen kayu dan sebagainya.

    Model pagar minimalis sendiri disini adalah model pagar rumah tidak akan banyak memiliki dekorasi, dan biasanya hanya menggunakan warna-warna yang dasar seperti putih, hitam, coklat dan warna senada lainnya.

    Warna dasar seperti putih akan menghadirkan kesan hunian yang cantik, rapi dan memesona. Sedangkan warna hitam, akan memberi kesan rumah yang elegan dan eksklusif. 

    Pagar Minimalis Modern

    Pagar Minimalis Modern
    ruparupa.com

    Anda bisa percantik pagar rumah Anda dengan motif geometris yang menarik, seperti pagar rumah pada inspirasi di atas ini. Warna putih dan motif yang cantik ini bisa menghasilkan pagar minimalis modern.

    Harga Pagar Minimalis

    Harga Pagar Minimalis
    pinhome.id

    Pagar minimalis ini merupakan besi galvanis yang menjadi salah satu jenis besi yang sering digunakan untuk pagar rumah. Jenis besi yang satu ini juga dibuat dari material seng (zinc) dan memiliki tingkat konsentrasi kemurnian tinggi yaitu sebesar 99,7%. Material ini juga berfungsi untuk melindungi besi korosi atau karat sehingga cukup awet ketika digunakan.

    Pagar Minimalis Murah

    Pagar Minimalis Murah
    stellamariscollege.org

    Warna putih ini memberikan kesan yang rapi serta mewah, karena warna polosnya yang cerah dan memantulkan cahaya. Untuk rumah dengan lahan besar, umumnya menggunakan tembok putih sebagai pagar dan dilengkapi sedikit gerbang.

    Namun, pada rumah minimalis menggunakan baja ringan yang berwarna putih jauh lebih simpel dan elegan. Pemasangannya juga lebih mudah dengan harga jauh lebih terjangkau jika dibandingkan tembok.

    Motif Pagar Minimalis

    Motif Pagar Minimalis
    dekoruma.com

    Selain memilih pagar roster minimalis berbahan beton ataupun bata merah, Anda juga bisa melirik pagar roster minimalis yang dibuat dari material GRC. Seperti motif pagar minimalis fiatas, variasi pagar roster minimalis yang satu ini terdiri dari berbagai motif yang bisa Anda pilih sesuai kebutuhan.

    Bahkan, banyak juga penyedia pagar roster GRC yang menerima pesanan custom sehingga Anda bisa membuat desain unik yang berbeda ketimbang rumah kebanyakan. Penggunaan pagar roster minimalis GRC ini memiliki banyak kelebihan seperti harganya yang murah, tahan air serta api, mudah diaplikasikan, anti rayap, dan juga anti pelapukan.

    Pagar Minimalis Tembok

    Pagar Minimalis Tembok
    temonggo.com

    Pagar minimalis tembok ini merupakan kombinasi tembok dan besi. Pagar ini juga menggunakan separuh tembok dan separuh besi pada bagian atasnya. Untuk penutup pagarnya, dirancang menyerupai pintu dengan material aluminium atau besi yang membuat rumah terlihat minimalis.

    Pagar Rumah Minimalis

    Pagar Rumah Minimalis
    helloshabby.com

    Eksterior pagar rumah minimalis dengan model vertikal ini sangat cocok bagi Anda yang menginginkan tampilan rumah terlihat lebih tinggi. Apalagi memang tinggi pagar ini dirancang lebih tinggi dari biasanya untuk memberikan privasi yang lebih untuk ruang didalamnya.

    Desain pagar besi juga terlihat kokoh jika dipadukan dengan dinding roster yang menawan. Pagar dinding roster juga dipilih dengan model geometris yang menarik. Kelebihan dinding roster ini memungkinkan sirkulasi udara dapat berjalan lebih lancar. 

    Pagar Minimalis Lisplang

    Pagar Minimalis Lisplang
    99.co

    Pagar minimalis lisplang ini kombinasikan lisplang terdiri dari pagar beton, pagar besi, dan lisplang setinggi 130 cm. Pagar besi dan lisplang ini terbagi tiga bagian yaitu pagar pendek (210×60 cm), pagar kipas (70×130 cm), dan pagar lipat (400×130 cm).

    Adapun ukuran lisplang untuk pagar kipas dan lipat adalah 119×20 cm, sedangkan untuk pagar pendeknya 48×20 cm. Cat lisplang yang dipakai ini adalah cat plitur cokelat sawo. Hasilnya, pagar rumah Anda nantinya akan terlihat minimalis dan sangat manis.

    Pagar Minimalis Perumahan

    Pagar Minimalis Perumahan
    99.co

    Jika Anda berencana membuat pagar dengan material yang kuat dan tahan lama, pagar besi tempa adalah solusinya. Pagar besi tempa ini memiliki bahan yang lebih baik daripada kayu maupun baja ringan. 

    Besi tempa juga merupakan campuran bahan besi dengan karbon rendah, berbeda dengan besi cor. Jenis besi ini pun bisa memberikan tampilan yang elegan dan indah pada fasad rumah subsidi.

    Selain itu, teksturnya yang elastis juga menjadikan jenis pagar besi tempa mudah untuk dibentuk dan disesuaikan dengan desain rumah. Jika Anda tertarik, Anda bisa menggunakan pagar besi tempa yang didesain minimalis dengan cat berwarna putih, seperti gambar di atas. 

    Pagar Minimalis Sederhana

    Pagar Minimalis Sederhana
    homeshabby.com

    Pagar minimalis sederhana berikut ini menggunakan woodplank dengan kombinasi batu bata yang lebih cantik. Pagar woodplank ini juga di desain dengan ukuran yang sedang untuk kesan privasi dan sedikit lebih terbuka. Apalagi dengan adanya sentuhan dekoratif dari tanaman yang membuat fasad semakin asri dan menyegarkan. Pagar ini pun semakin cantik dan membuat tetangga merlirik.

    Pagar Minimalis Besi

    Pagar Minimalis Besi
    helloshabby.com

    Ketika Anda masih bingung memilih konsep pagar, Anda bisa memberikan aksen cantik pada pagar besi hollow, supaya pagar tidak terlihat monoton. Salah satunya yaitu dengan menambahkan aksen batik seperti pada desain pagar besi hollow di atas. 

    Aksen ini akan membuat rumah Anda memiliki nuansa etnik nan artistik. Untuk mewujudkannya, Anda pun bisa mempertimbangkan untuk memilih pagar besi hollow dikombinasikan dengan laser cutting motif batik. 

    Pagar Minimalis Harga

    Pagar Minimalis Harga
    homeshabby.com

    Pagar minimalis ini merupakan pintu pagar besi dorong pada saat ini sering digunakan untuk keperluan keamanan yang double pada rumah. Selain itu penggunaan pintu pagar besi selain digunakan untuk keamanan, Anda juga bisa mempercantik rumah dan menambah nilai artistik. 

    Namun kembali lagi kepada fungsi utama dari pagar besi tersebut yang pastinya bisa memberikan rasa aman kepada pemilik rumah. 

    Pagar Minimalis Dari Bambu

    Pagar Minimalis Dari Bambu
    rumah.com

    Pagar minimalis dari bambu berukuran besar ini umumnya digunakan untuk pembuatan furnitur rumah, namun Anda juga bisa mengaplikasikannya sebagai pagar pada rumah Anda. Anda bisa kombinasikan dengan tanaman hias berukuran besar untuk mempercantik pagar bambu tersebut. Selain itu, dengan kehadiran tanaman hias bisa menghindari pagar terlihat monoton.

    Jika Anda ingin menambah keasrian hunian, Anda bisa tambahkan pohon bambu yang berukuran kecil untuk menambah nuansa alami pada rumah Anda. Semoga bermanfaat ya.


    ARTIKEL YANG SEDANG DIBACA

    Konsep Rumah Minimalis Ini Mencapai Desain Yang Lebih Efektif Dan Efisien Melalui Kesederhanaan Dalam Bentuk Dan Ruang Pada Hunian

    Konsep rumah minimalis merupakan konsep yang dipreteli maksudnya adalah menghapus bagian-bagian yang tidak diperlukan, hingga hanya meninggalkan elemen-elemen yang pentingnya saja. Minimalisme ini tidak bisa dilepaskan dari pemikiran dari seorang yang terkenal bernama Ludwig Mies Van der Rohe, yaitu “Less is More”. Ia adalah salah seorang orang atau tokoh arsitektur modern dunia. Konsep rumah minimalis ini kerap kali dipertanyakan oleh kalangan masyarakat. Begitu juga sering dikatakan oleha banyak orang dengan hunian yang berukuran kecil. Apakah itu benar atau salah? Saat ini, banyak sekali aliran arsitektur yang berkembang pesat dan mengemuka di dunia. Tak terkecuali juga dengan rumah minimalis ini. Biasanya, rumah minimalis memiliki ciri khasnya tersendiri yaitu dengan adanya sebuah rumah yang memiliki ukuran cenderung kecil.  Konsep rumahnya juga ada berbagai ragam mulai dari Skandinavia Minimalis, Modern Industrial, Klasik MediteraniaBohemian, Art Deco, Modern Glass House hingga Ru

    Model Rumah Sederhana Ini Akan Menghadirkan Kesan Mewah Dan Bisa Menginspirasi Anda Dalam Pembuatan Rumah Minimalis

    Siapa yang tidak ingin mempunyai rumah sederhana tapi indah? Bagi Anda yang berencana membangun rumah dengan bujet minim, tak ada salahnya jika Anda memilih rumah dengan model sederhana namun tetap memberikan kesan istimewa bagi siapa pun yang melihatnya. Simak beberapa model rumah sederhana,tapi indah pada artikel berikut ini. Memiliki rumah sendiri menjadi salah satu impian semua orang. Namun, keterbatasan dana dan anggaran itu membuat Anda harus pintar dalam menentukan model rumah Anda seperti apa nantinya. Dalam menentukannya, Anda sebetulnya sudah bisa dengan hanya meminta jasa arsitek untuk merancang rumah impian. Hanya saja, Anda harus mempersiapkan dana yang lebih untuk membayar jasa mereka. Pembangunan rumah sederhana di Indonesia ini tak pernah redup terutama bagi pasangan muda yang baru memiliki rumah pertama. Model rumah sederhana ini terus berkembang, baik dari konsep minimalis hingga modern. Banyak sekali keuntungan dalam membangun hunian sederhana ini. Selain ekonomis, p

    Desain Rumah Minimalis 3 Kamar Yang Cocok Untuk Keluarga Kecil Agar Hunian Terkesan Luas Dan Nyaman

    Sebelum Anda membangun rumah, Anda harus membuat desain sebagai panduan pembangunan.  Denah itu sendiri bisa Anda buat secara manual atau menggunakan bantuan aplikasi desain rumah. Dengan desain yang matang, Anda dan kontraktor dapat memperhitungkan dan mengimplementasikan tata letak ruang  dari luas lahan serta jumlah kamar yang dibutuhkan. Bagi  Anda yang memiliki banyak anggota keluarga disarankan memiliki rumah dengan 3 kamar.  Desain Rumah Minimalis 3 Kamar Di rumah inilah tempat meluangkan hampir setengah hidup kita bersama dengan orang-orang yang kita sayangi. Oleh karena itu, penting bagi Anda untuk memperhatikan desain rumah minimalis agar nyaman dihuni oleh semua anggota keluarga. Desain Rumah Minimalis dengan Kamar Sejajar Untuk Anda yang ingin memiliki suasana kehangatan di dalam rumah sekaligus ruang yang pribadi, desain rumah ini bisa menjadi referensi yang tepat bagi Anda.  Memiliki koridor atau lorong pada bagian tengah rumah yang berfungsi sebagai penghubung ke setiap